Membuka Regedit Langsung Dari Browser Firefox
Firefox 2.0
Registry merupakan salah satu bagian penting dalam sistem Windows.Banyak pengguna Pc berusaha mengubah kinerja Pc melalui registry.Banyak sumber yang bisa dijadikan acuan untuk mengubah isi registry dan salah satunya adalah Internet.
Biasanya jika anda menemukan satu trik registry di internet,anda langsung membuka program registry editor,lalu masuk ke susunan registry yang anda inginkan.Misalnya,jika ada website yang menjelaskan anda harus masuk ke dalam " HKEY_CURRENT_UER\Control Panel\Desktop ",dengan bantuan mouse dan keybord,anda segera membuka satu persatu "tree" dalam registry editor.Cara ini sudah umum dilakukan oleh pengguna Pc.
Khusus pengguna browser Firefox,anda bisa langsung membuka registry pada program registry editor.Namun,untuk mewujudkan hal ini,anda memerlukan sebuah plag-in Firefox.
Pertama buka menu "Start",kemudian dalam Windows Firefox,klik " Tool | Add-ons ",Klik Option "Get Extension" yang berada disisi bawah Windows.
" Add-ons " untuk masuk ke alamat "https://addons.mozilla.org/en-US/firefoxl "
Sekarang dalam kotak pencarian,anda ketikkan " Open in Regedit " lalu tekan " Enter ".Setelah halaman plug-in Open in Regedit muncul di layar,anda Klik " Add to Firefox " Pada Windows " Software Installation ",anda klik " Install Now ".Biarkan proses berjalan sampai selesai lalu restart Firefox.
Setelah anda membuka kembali firefox,kini jika anda menemukan informasi satu susunan registry dalam sebuah website,anda tinggal menyeleksinya dengan mouse lalu Klik kanan untuk menampilkan menu konteks dan pilih option " Open in Regedit ".Dengan cepat program registry editor akan tampil di hadapan anda dan langsung membuka susunan registry yang anda seleksi sebelumnya.Selamat mencoba semoga bermanfaat.
1 komentar:
baru tau kalo bisa
Posting Komentar