Waspadai Kencing Darah
Panik merupakan reaksi pertama seseorang saat mendapati darah dalam urine.Hal ini tentu saja beralasan karena kondisi tersebut bisa jadi indikasi adanya penyakit tertentu.
Menurut para dokter,kencing darah baik yang kelihatan secara nyata atau pun yang hanya dapat dilihat dengan mikroskop dalam bahasa medisnya disebut HEMATURIA.Secara spesifik,kencing darah yang dapat dilihat secara kasat mata disebut dengan GROSS HEMATURIA.
Menurut gejala klinisnya,kencing darah dibagi menjadi dua macam yakni: kencing darah tanpa nyeri dan kencing darah yang disertai nyeri.
" Kencing darah dapat berasal dari ginjal,ureter ( saluran yang menghubungkan ginjal dengan kandung kemih ),kandung kemih,prostat dan uretra ( saluran pembuangan kencing ).Dapat juga disebabkan oleh gangguan pembekuan darah "
Penyebab kencing darah dapat dikenali dari gejala yang menyertainya.Kencing darah yang tidak disertai keluhan nyeri,biasanya penyebabnya adalah penyakit pada ginjal yakni tumor,radang ginjal,penyakit ginjal policytic dll.
Sedangkan kencing darah yang disertai nyeri saat kencing biasanya disebabkan oleh batu saluran kencing atau infeksi saluran kencing.
Kencing darah mikroskopik berbahaya karena penderita biasanya tidak mengetahuinya sebelum cek ke laboratorium,sedangkan gross hematuria merupakan keadaan gawat darurat.
Kencing darah yang disertai rasa nyeri dapat dikenali penyakitnya dari gejala dan riwayat penyakit yang menyertainya.Diantaranya,adalah kencing darah yang disertai nyeri saat kencing,sering kencing alias anyang-anyangan nyeri diatas tulang kemaluan yang biasanya di sebabkan cystitis atau radang kandung kemih.
Riwayat lainnya adalah kencing darah disertai nyeri berdenyut yang disebabkan oleh batu saluran kencing.Sementara,bila kencing darah terjadi pada akhir berkemih kemungkinan besar disebabkan masalah prostat.
Riwayat hubungan seksual yang sering,nyeri saat kencing dan kencing darah saat berkemih menunjukan pada prostatitis/radang prostat.
Riwayat keluarga dengan penyakit ginjal polikistik atau sicle cell anemia menunjukan penyebab adalah penyakit tersebut.
Kencing darah merupakan pertanda dari penyakit yang perlu segera ditindak lanjuti secara serius.Untuk itu disarankan semua penderita kencing darah harus rutin melakukan pemeriksaan urine dan mikroskopis yang tujuannya tak lain adalah untuk memastikan adanya sel darah merah dalam urine dan tingkat keparahannya.
Pengobatan penyakit kencing darah ini sendiri tergantung dari penyebabnya.Untuk pemeriksaan lebih teliti dan cermat,pasien dianjurkan untuk berkonsultasi dan memeriksakan diri secara langsung.(*)
10 komentar:
Mas mohon dukungannya lagi ikut kontes seo nih, salam sayang.
mas mohon dukungannya saya lagi ikut kontes seo nih thanks
ternyata kencing darah ada yg tanpa nyeri.
dengan minum air putih yg cukup, semoga kita terhindar dari bahaya kencing darah. thanks, informatif sekali pak
Infonya sangat bermanfaat,,,
Terimaksih sharing informasinya mas..
ternyata kencing darah ada yg tanpa nyeri.
dengan minum air putih yg cukup, semoga kita terhindar dari bahaya kencing darah. thanks, informatif sekali pak
wah serem juga ya, trims pak artikel kencing darahnya bagus nih :)
penyebab kencing darah tersebut apa y???
kok bisa??
makasih y atas informasinya
Yang perlu kita lakukan agar terhindar dari kencing darah ini ap ayah????
Terima kasih informasinya sangat bermanfaat dan menambah wawasan , barusan saya juga baca2 disini http://www.tanyadok.com/kesehatan/kencing-berdarah-stop-khawatir-periksakan-segera
Posting Komentar